Skip to main content

Seperempat Abad!

Sudah hampir dua minggu sejak tahun mulai bertambah usia, akan diikuti pula dengan bertambahnya usiaku di tahun 2024 ini. Dalam hitungan bulan, umurku akan menjadi seperempat abad. Apakah mencapai seperempat abad artinya kita sudah benar-benar menjadi dewasa?

Rasanya hidup dewasa terlihat berat. Banyak tanggung jawab yang harus dipegang. Tanggung jawab memang penting, namun aku ingin menghindarinya. Seolah-olah lelah menjadi dewasa, tapi nyatanya ada sisi lain yang merasa girang dengan bertambahnya usia. Heran, bukan? 

Di titik ini juga aku tersadar akan banyak hal dan berniat untuk melakukan semua resolusiku. Apa karena aku sudah tua? Apakah bertambahnya usia akan menjadikan seseorang semakin bijak? Apapun jawabannya, tetaplah menjadi versi terbaik dari dirimu, terlepas dari berapa pun usiamu!

Omong-omong soal resolusi, dibandingkan dengan menyebutnya resolusi, aku lebih suka menyebutnya sebagai rencana. Jika satu rencana gagal, maka akan ada rencana cadangan lainnya, bukan? Rencana dapat berubah-ubah bila aku bandingkan dengan resolusi. Resolusi terlihat lebih stagnan dan jarang mengalami perubahan, bahkan hampir sama di setiap tahunnya, bisa beda tipis juga sih. Mungkin saja aku lebih suka rencana? Mengapa merencanakan suatu hal terlihat lebih nenyenangkan daripada saat mengeksekusinya? Ups.

Intinya, rencana-renacana itu tidak akan aku sebutkan secara gamblang disini, yah namanya juga rencana, rencana rahasia! Meskipun sedikit terlambat, SELAMAT TAHUN BARU!!

Popular posts from this blog

Pengalaman Liburan ke Singapura: Rekomendasi Tempat Wisata dan Hotel

Bulan Maret tahun ini menjadi bulan paling spesial dalam 25 tahun aku hidup. Pada bulan ini, akhirnya aku mencapai seperempat abad, benar-benar sudah mencapai usia dewasa. Tepat pada hari lahirku yang jatuh 2 minggu lalu, aku juga berhasil membawa mama ke Singapura. Bisa dibilang sebagai hadiah untuk mama karena jarang banget kayanya aku bisa kasih mama hadiah, ya? Hehehe Mungkin bangganya aku bagi beberapa orang merupakan hal sepele, tapi bagi aku ini merupakan pencapaian terbesar di tahun ini. Bagaimana tidak, bisa memberikan mama hadiah jalan-jalan keluar negeri sudah menjadi salah satu impianku dari dulu dan baru terwujud di tahun 2024 ini. 💓 Rekomendasi Tempat Wisata Rekomendasi tempat wisata selama di Singapura yang aku kunjungi adalah sebagai berikut: 1. Rain Vortex di Jewel Changi Airport Rain Vortex - Jewel Salah satu destinasi wisata yang paling menarik turis adalah Rain Vortex di bandara Internasional Changi, Singapore. Rain vortex merupakan air terjun indoor yang paling ti

Dimulainya Hal Aneh

Semenjak Agustus 2023, gue pindah ke apartemen di salah satu kota di Jakarta. Berarti sekarang sudah jalan 5 bulanan semenjak kepindahan gue. Sejauh ini sih ngga ada hal-hal aneh terjadi. Sampai suatu hari yang cerah di hari Sabtu... waktu itu setengah delapan pagi mama gue pamitan mau kerja dengan kondisi gue masih setengah sadar, masih terkapar di kasur tapi jiwanya tuh berasa bangun, paham ngga sih maksudnya? Jadi gue sadar mama gue uda pamitan, buka pintu, jalan, dan kunci pintu, tapi ya gitu raga gue masih terkapar aja di kasur kagak mau bangun. Gue inget gue masih sempet buat liat jam, ya itu tadi jam setengah delapan. Badan gue yang masih berasa cape banget itu mencoba tidur kembali, tapi ini tuh berasa tidur yang ngga tidur gitu, sampe gue mendengar suara mama gue manggil manggil gue lagi, "Selly, Selly, bangun kunci pintu ya, mama mau pergi dulu." Suaranya tuh sama persis cuma kedengeran kaya jauh banget suaranya. Suaranya juga terus muncul dan kalimat kalimatnya ber

Jdrama Review: Unicorn ni Notte (Riding a Unicorn)

Drama:  Unicorn ni Notte (Riding a Unicorn) Episodes: 10 Duration: 57 min. Aired: 5 July 2022 - 6 September 2022 Narukawa Sana wants to change the world of education through the entrepreneurship. In the past, Sana's family could not afford her study because her mother was a single parent and she did not have enough money. She often takes classes on Jiro's university even though she is not attending that university, by replacing the presence of Kuriki Jiro. One day, it was discovered that Sana had replaced Jiro's absence, so the lecturer called the security guard to chase after her. That's when she got acquainted with Suzaki Ko, who known later as her first business partner. Unicorn ni Notte via Twitter @unicorn_tbs " Anyone can start a business. If you have a dream and friends, then yes, you can. No matter how good an entrepreneur you are, no one can do everything on their own. So, please find yourself wonderful friends who can make up for each other's weakness