Hai semua! Hari ini aku akan berbagi cerita mengenai tas yang baru saja aku beli. Cerita ini sebagai salah satu ungkapan kebahagiaanku (berlebihan?), karena aku beli tas yang menurutku cantik banget. Aku tuh orangnya jarang banget naksir, jadi pas naksir dan bisa memiliki tuh rasanya senang luar biasa. Hahaha. Yang bikin makin senang, karena tas ini dibeli pakai hasil kerja keras sendiri (eaa~). Apapun yang dibeli dengan hasil jerih payah sendiri, rasanya puas, kan? 😁
Langsung saja, ini tas Disney Mickey Miracle Top Handle Bag dari Milliot & Co. variasi warna pink!
|
Disney Mickey Miracle Top Handle Bag Milliot & Co. |
Wow, wow, wow, menurutku tas ini lucu dan menggemaskan. Warna pinknya kalem. Dari segi design juga enak dipandang mataku. Selera aku aja sih, soalnya selera orang berbeda-beda kan, ya. Aku pun masih heran kenapa aku naksir tas ini, tapi dari awal ketika memandang tas ini untuk pertama kalinya tuh uda jatuh hati! Tau kan rasanya yang seperti itu?? 😊
Tas ini memiliki tiga variasi warna: pink, hitam, dan cokelat. Aku pilih pink, karena kalem. Sebenarnya mau warna cokelat juga sih, cuma berhubung sudah ada tas warna cokelat, jadi mending pilih warna lain. Alasan tidak memilih warna hitam karena tas sudah banyak yang warna nya hitam. Sayang kalau belinya warna hitam lagi.
|
Variasi Warna Disney Mickey Miracle Top Handle Bag dari Milliot & Co |
Meskipun gambar mickey nya kurang, dan gambar timbul di bagian luar tasnya tidak terlalu mirip mickey, design nya tetap oke kok. Bahan tas ini faux leather. Ukurannya kecil memang (L20.5cm x W9cm x H16cm), tapi cukup untuk bawa hp, dompet, antis, dan tisue. Kata-kata saja sepertinya tidak cukup, jadi aku akan langsung kasih foto detail tasnya yang tidak terlalu detail sih...
|
Detail Disney Mickey Miracle Top Handle Bag Milliot & Co. |
|
Detail Disney Mickey Miracle Top Handle Bag Milliot & Co. |
|
Detail Disney Mickey Miracle Top Handle Bag Milliot & Co. |
|
Detail Disney Mickey Miracle Top Handle Bag Milliot & Co. |
Tidak lupa juga, ketika membeli tas ini, kita akan dapat strap yang adjustable dan detachable. Sayang sih, aku belum sempet foto strapnya karena keasikan memandangi tas baru ini hahaha! Yang pasti, ke depannya aku bakalan lebih sering pakai tas ini bareng strapnya sih. Aku kasih foto contoh produk dari website resminya saja ya:
|
Disney Mickey Miracle Top Handle Bag Milliot & Co. |
Terima kasih yang sudah meluangkan waktunya untuk membaca kesenangan kecilku ini. Siapa tau kalian yang baca ikut senang, terus ikut beli juga! Siapa tau aku jadi racun tas ini, hehehe. Sampai jumpa ditulisanku yang berikutnya!